Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pengajaran Mengaji oleh Mahasiswa KPM II IAIN Parepare di salah satu TPA desa Bolang Kecamatan Alla Enrekang

Senin, 04 April 2022 | 4/04/2022 10:27:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2022-04-04T14:27:56Z




TPA merupakan salah satu lembaga pendidikan agama yang memberikan pendidikan al-Qur'an dan pengetahuan sebagai dasar orang Islam pada anak-anak antara usia 7 – 12 tahun. Kegiatan anak-anak di TPA merupakan contoh riil dalam rangka pembinaan kepada generasi muda yang dilaksanakan sedini mungkin, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas manusia seutuhnya.

Era transisi new normal tidak menyurutkan semangat anak-anak Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) untuk belajar mengaji di tengah pandemi Corona. mereka tetap antusias menimba ilmu.

setiap sore di tempat itu selalu ramai dipenuhi anak-anak setempat yang belajar mengaji.

Sejak adanya pandemi COVID-19, pihak pengurus TPA desa bolang kecamatan alla kabupaten Enrekang telah mengalihkan kegiatan mengaji anak-anak. Bukan lagi di masjid, tetapi di rumah gurunya.

Dikarenakan banyaknya hal-hal yang menjadi hambatan salah satunya pengajaran Al-Qur'an membutuhkan daya hafal yang kuat, karena anak terkadang merasa jenuh hal ini tentu sangat mempengaruhi konsentrasi belajar. Disamping itu orang tua yang tidak memiliki cukup waktu dikarenakan pekerjaan sehingga kurang memberikan perhatian kepada situasi dan kondisi anaknya. Orang tua terlalu sibuk dengan aktivitas kehidupan sehingga lupa dengan kewajibannya. Bahkan lebih parah terkadang orang tua yang merasa cukup jika jika telah memenuhi kebutuhan meterial keuangannya, sehingga perkembangan rohani anaknya bukanlah satu hal yang penting baginya.

Maka dari itu taman pendidikan Al-Qur'an (TPA) mempunyai peran yang cukup besar untuk pertumbuhan anak karena lembaga pendidikan non formal ini memberikan kontribusi terhadap pendidikan khusunya pendidikan agama Islam. Begitu pula yang terjadi di Desa bolang kec.alla kabupaten Enrekang dimana anak usia dini yang kurang terhadap bacaan Al-Qur'an dikarenakan hambatan-hambatan yang terjadi salah satunya pengaruh Covid 19 sehingga membuat anak didesa bolang kec.alla kabupaten Enrekang kurang paham dengan baa tulis Al-Qur'an salah satu penghambat lainnya yaitu orang tua karena orang tua anak didesa bolang kac.alla kabupaten Enrekang mayoritas menjadi pekerja buruh yang kurang memiliki waktu untuk mengajari anak-anak mereka sehingga hanya bisa mengandalkan Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA).

×
Berita Terbaru Update