Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

ANTUSIAS ANAK-ANAK DESA BOLANG DALAM MENGIKUTI LOMBA FESTIVAL ANAK SHOLEH

Rabu, 27 April 2022 | 4/27/2022 11:39:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2022-04-27T15:39:59Z

 


Ramadhan merupakan bulan pendidikan dan pelatihan yang sangat efektif dalam membentuk karakter seseorang. Pada bulan ini banyak terkandung nilai-nilai pendidikan yang diajarkan melalui ibadah puasa. Sehingga kehadiran bulan Ramadhan disambut baik oleh umat Islam dengan sukacita dan kegembiraan untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat dan penuh keberkahan.


Berkaitan dengan kehadiran bulan Ramadhan, maka Panitia Ramadhan selaku mahasiswa KPM IAIN PAREPARE menyelenggarakan Lomba Festival Anak Sholeh 2022.

Festival anak sholeh adalah suatu kegiatan pendidikan di luar pendidikan

sekolah dan keluarga dalam bentuk permainan yang menyenangkan, sehat, teratur,

dimana kegiatannya diadakan di masjid dengan suasana yang sejuk dan

asri yang sangat sangat diperlukan bagi para remaja dan anak-anak untuk

meningkatkan sumber daya manusia, mengembangkan potensi, bakat, minat serta

kreatifitas anak-anak generasi penerus bangsa Indonesia yang berkualitas.

Oleh karena itu, demi tercapainya harapan tersebut maka mahasiswa KPM IAIN PAREPARE menyelenggarakan Festival Anak Shaleh sebagai

wadah, sarana dan media dalam mewujudkan anak yang berbudi luhur, berbadan

sehat, berpengetahuan luas dan jiwa yang kuat.

Seperti yang dikatakan Ibu Sukria selaku guru TPA Baburrahma Dusun Bolang Selatan "saya setuju dengan diadakannya lomba festival anak Sholeh agar anak-anak mengembangkan minat dan bakatnya dalam lomba tersebut".

Adapun maksud dan ujuan dari kegiatan Festival Anak Sholeh ini

adalah :

1. Mensyukuri Nikmat Allah SWT (Bukankah hidup ini tentang bersyukur? Maka

bersyukurlah niscaya nikmatmu akan bertambah).

2. Ajang Sillaturrahim (Kegiatan ini bertujuan sebagai ajang mempererat dan

menjaga tali silaturrahim bagi anak-anak dan masyarakat Desa Bolang)

3. Sarana Pengembangan Bakat dan Minat (Disamping sebagai ajang silaturrahim,

kegiatan Festival Anak Sholeh dapat memotivasi para anak-anak untuk

mengembangkan bakat, minat, potensi dan keahlian yang dimiliki, meraih

prestasi, membentuk pribadi siswa yang tidak hanya ahli dalam bidang

pendidikan, tetapi juga ahli dalam bidang Seni dan Keolahragaan.

Adapun persyaratan dalam lomba tersebut yaitu berdomisili di desa bolang dan pendaftaran mulai umur 8 sampai umur 12 tahun. peserta yg ikut dalam lomba festival anak Sholeh berjumlah kurang lebih 55 orang dari berbagai jenis lomba seperti 

lomba adzan, lomba hafalan surah pendek, lomba doa harian, lomba praktek wudhu dan lomba tulis Al-Qur'an.

Dalam sambutannya Bapak Nasaruddin S. Fil. I selaku kepala Desa Bolang menurutkan harapan bahwa diselenggarakan nya lomba festival anak Sholeh semoga menjadi pemacu semangat untuk mempelajari agama dengan baik. 

" kita bukan berharap kepada siapa pemenangnya, namun pelaksanaan lomba ini semoga menjadi penyemangat dan motivasi bagi adik-adik untuk mempelajari agama dengan baik agar menjadi penerus bangsa yang rahmatan lil alamin", tuturnya.

×
Berita Terbaru Update